Friday, March 23, 2012

Muloh Teu Peh Peh

Secara Harfiah arti dari nama masakan ini ada Bandeng Yang Di Pukul-pukul (Karena "Peh" nya dua kali) di daerah lain nama masakan ini mungkin Bandeng Cabut Tulang atau sejenisnya.


Bahan :

1 ekor ikan bandeng ukuran besar
1 ons kentang rebus yang sudah dihaluskan
Garam secukup nya
Bumbu dihaluskan :

Cabe rawit menurut selera
1 ruas jahe
1 siung bawang putih
5 butir bawang merah
2 buah asam sunti
Cara membuat :

Bersihkan ikan Bandeng dari sisik dan sirip, biarkan ekor-nya.
Pukul-pukul hingga lembek untuk ditarik tulang-nya melalui mulut ikan.
Keluarkan semua isi ikan sehingga tinggal kulit ikan saja.
Haluskan dan pisahkan dari semua durinya.
Aduk rata ikan halus dan bumbu.
Adonan tsb masukan kembali ke dalam ikan yg tinggal kulit nya tsb.
Ikan yg sudah berbentuk ikan kembali itu kemudian dipanggang hingga matang
Sajikan di piring ceper, boleh dihias agar menambah selera. Selamat mencoba.

0 comments:

Post a Comment